Kode 2 Dimensi

Wednesday, November 02, 2011

Ini adalah tugas ke-2 dari mata kuliah Pengantar Telematika.
Pertanyaannya:
1. Apa yang dimaksud dengan kode 2 dimensi (QR Code)
2. Bagaimana cara kerja dari kode 2 dimensi tersebut
3. Apa fungsi serta keuntungan dan kerugian dari kode 2 dimensi
4. Perangkat/software apa saja yang dapat digunakan untuk membaca kode 2 dimensi tersebut
5. Apa kelebihan kode 2 dimensi dibanding dengan metode pengamanan yang lain

Dan jawabannya adalah....



1. Kode 2 dimensi (QR Code) 

Adalah suatu jenis kode matriks atau kode batang dua dimensi yang dikembangkan oleh Denso Wave, dengan fungsionalitas utama yaitu dapat dengan mudah dibaca oleh pemindai QR (quick response) , sehingga dapat menyampaikan informasi dengan cepat dan mendapatkan respons yang cepat pula. Kode QR mampu menyimpan informasi secara horizontal dan vertikal, menampung informasi yang lebih banyak daripada kode batang.

2.  Cara kerja kode 2 dimensi (QR Code)

Kode QR dapat digunakan pada ponsel yang memiliki aplikasi pembaca kode QR dan memiliki akses internet GPRS atau WiFi atau 3G untuk menghubungkan ponsel dengan situs yang dituju via kode QR tersebut. Cara kerjanya:
a. Pengguna ponsel mengaktifkan program pembaca kode QR, mengarahkan kamera ke kode QR, selanjutnya program pembaca kode QR akan secara otomatis memindai data yang telah tertanam pada kode QR.
b. Jika kode QR berisikan alamat suatu situs, maka pelanggan dapat langsung mengakses situs tersebut tanpa harus lebih dulu mengetikkan alamat dari situs yang dituju.

Untuk mengakses kode QR dengan ponsel tanpa kamera.
a. Pengguna menjalankan terlebih dahulu aplikasi internet yang ada pada ponsel
b. Memasukkan URL halaman yang bersangkutan, selanjutnya masukkan ID atau 7 digit nomor yang tertera di bawah kode dan klik tombol Go. Maka pengguna akan memperoleh konten digital yang diinginkan.

3. Fungsi, Keuntungan dan Kerugian dari Kode 2 Dimensi

Kode dua dimensi dapat dimanfaatkan dalam :
a. sebagai keamanan makanan dengan cara menambahkan kode QR yang berisikan data-data mengenai kandungan nutrisi dan masa kadaluarsa pada tiap label makanan sehingga pelanggan dapat merasa lebih aman dalam memilih makanan yang dibeli sebab mereka dapat mengetahui informasi-informasi tentang makanan tersebut.
Di Jepang, hal ini telah diterapkan oleh McDonald. Terdapat 19 jenis " sandwich " yang diberi kode QR yang mengandung informasi alergi, jumlah kalori dan nutrisi yang terkandung dalam sandwich tersebut.

b. kode QR juga dapat diberikan di halte bus, sehingga penumpang dapat mengetahui keberadaan bus yang sedang ditunggu. Cara kerjanya adalah dengan memberikan hipertaut ke kamera CCTV di setiap jalan melalui koneksi internet pada ponsel.

c. kode QR dapat dipasang pada kartu pelajar, sehingga akan mempermudah proses absensi siswa, dan mempermudah akses bagi para siswa,guru, dan orang tua murid kepada informasi proses belajar mengajar.

Keuntungan kode 2 dimensi :
a. Kode QR memiliki kapasitas tinggi dalam data pengkodean, yaitu mampu menyimpan semua jenis data, seperti data numerik, data alphabetis, kanji, kana, hiragana, simbol, dan kode biner.
Data numerik dapat disimpan sampai dengan 7.089 karakter.
Data alphanumerik dapat disimpan sampai dengan 4.296 karakter.
Kode binari dapat disimpan sampai dengan 2.844 byte.
Huruf kanji dapat disimpan sampai dengan 1.817 karakter.

b. Kode QR memiliki tampilan yang lebih kecil daripada kode batang.
c. Kode QR tahan terhadap kerusakan. Kode QR mampu memperbaiki kesalahan sampai dengan 30%.

Kerugian kode QR adalah jika file yang dijadikan QR code semakin besar maka semakin tinggi juga resolusi yang dibutuhkan untuk menampung code QR di dalam gambar yang artinya harus dipindai dengan menggunakan kamera yang memiliki resolusi tinggi.


4. Perangkat/software yang dapat digunakan untuk membaca kode 2 dimensi
QR Code adalah sebuah barcode matrix khusus yang bisa dibaca melalui scan dari perangkat khusus seperti QR readers, atau ponsel pintar, webcam, dan lain-lain
Aplikasi QR code seperti KAYWA Reader,UpCode,ScanLife,MobileTag

5. Kelebihan kode 2 dimensi dibanding dengan metode pengamanan yang lain
Kode QR berfungsi bagaikan hipertaut fisik yang dapat menyimpan alamat dan URL, nomer telepon, teks dan sms yang dapat digunakan pada majalah, surat harian, iklan, pada tanda-tanda bus, kartu nama ataupun media lainnya. Atau dengan kata lain sebagai penghubung secara cepat konten daring dan konten luring. Kehadiran kode ini memungkinkan audiens berinteraksi dengan media yang ditempelinya melalui ponsel secara efektif dan efisien. Pengguna juga dapat menghasilkan dan mencetak sendiri kode QR untuk orang lain dengan mengunjungi salah satu dari beberapa ensiklopedia kode QR.

You Might Also Like

0 comments