Semua Anak adalah BINTANG

Wednesday, October 19, 2016

Hikmah :
TELUR AYAM

Jika Anda pernah memegang telur ayam dan memberikan tekanan dari luar, maka yang terjadi adalah telurnya akan pecah. Akan tetapi jika telur ayam itu mendapat tekanan dari dalam, maka kehidupan barulah yang muncul. Pelajaran apa yang bisa kita dapatan dari analogi telur ayam?

***

Adapun kecerdasan majemuk manurut Howard Gardner:

1.    Kecerdasan Linguistik, ciri-cirinya Banyak bicara, senang menulis, permainan kata, mengekspresikan ide, daya ingat kuat, mudah belajar dengan mendengar & verbalisasi, serta mudah belajar bahasa.

2.    Kecerdasan Logika Matematika, ciri-cirinya mampu berpikir deduktif & induktif, mampu berpikir aturan logika, struktur, urutan, & menganalisis angka, senang dengan aktivitas menghitung, rasa ingin tahu tinggi, serta kritis.

3.    Kecerdasan visual-spasial, ciri-cirinya mudah mengingat dgn gambar, mudah mengingat letak lokasi, daya imajinasi tinggi, mampu membayangkan sesuatu yg tidak dilihat, senang menggambar, dan senang bercerita dengan gambar (mind map)

4.    Kecerdasan Musikal, ciri-cirinya biasanya peka & mampu menangkap keindahan suara, memiliki sensitivitas pada pola nada, melodi, ritme, & nada.

5.    Kecerdasan Natural, ciri-cirinya memiliki perhatian terhdp alam, senang mengamati sesuatu dlm waktu yg lama, senang mengobservasi, senang mengamati cara kerja, dan senang belajar di alam terbuka.

6.    Kecerdasan kinestetik, kemampuan seseorang untuk menggerakkan objek-objek & keterampilan fisik yang halus.

7.    Kecerdasan interpersonal, ciri-cirinya mudah akrab dengan orang baru, peka & mudah memahami perasaan orang lain, mudah berinteraksi, dan mudah bersosialisasi

8.    Kecerdasan intrapersonal, ciri-cirinya suka membuat persepsi yang akurat ttg diri sendiri & menggunakan pengetahuan itu dlm merencanakan & mengarahkan kehidupan seseorang, memahami citra diri, pendiam, suka merenung, senang menyendiri mengenal dirinya, dan memperbanyak ilmunya

Pendidikan seharusnya tidak menyamaratakan anak, tetapi memahami keistimewaan anak dan mengembangkannya. Karena setiap anak adalah BINTANG. Mereka bintang di bidangnya masing-masing. Tugas kita sebagai pendidik adalah memberikan mereka kesempatan untuk mengembangkan semua potensi yang dimilikinya sejak lahir.

Sumber: Bunda Sayang

You Might Also Like

0 comments